PENGARUH KUALITAS LAYANAN JASA DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PDAM SUMBER POCONG DI DUSUN KENCAT KELURAHAN BANCARAN KABUPATEN BANGKALAN

Yusrianto Sholeh


DOI: https://doi.org/10.29100/jupeko.v4i2.1395

Abstract


Perkembangan dunia bisnis yang sangat pesat telah berdampak pada semakin banyaknya unit usaha yang  membutuhkan jasa  pengiriman barang.  Jasa  pengiriman  barang dengan kualitas pelayanan yang baik, harga yang kompetitif dan dapat memenuhi kepuasan pelanggan akan mampu mendorong pelanggannya untuk loyal. 

Penelitian ini bertujuan  untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini dilakukan pada pelanggan PDAM Sumber Pocong di Dusun Kencat Kelurahan Bancaran Kabupaten Bangkalan, terdapat 180 Populasi sehinga Sampel yang diambil dalam penelitian ini yaitu sebanyak 119 pelanggan PDAM Sumber Pocong Bangkalan.Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampel insidental. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah adanya pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan PDAM Sumber Pocong di Dusun Kencat Kelurahan Bancaran Kabupaten Bangkalan, baik secara parsial atau simultan. Metode analisis yang digunakan adalah uji T dan Uji F. Untuk memperoleh hasil uji T dan Uji F  yang baik terlebih dahulu dilakukan regresi linier berganda.


Article Metrics :